Pada windows 11 versi 22H2, 23H2 tidak ada opsi skip untuk koneksi ke internet. Tidak semua pengguna pc memiliki koneksi internet. Atau alasan lain seperti memepercepat inisiasi windows 11 atau hanya menggunakan akun local pc.
Untuk mempersingkat inisiasi windows 11 dan membuat akun lokal lakukan langkah sebagai berikut:
- Saat windows 11 meminta menghubungkan ke jaringan tekan Shifr + F10 untuk mengaktifkan windows prompt.
- Ketik OOBE\BYPASSNRO pada command prompt dan enter.
- Komputer akan restart dan memulai inisiasi baru dengan opsi "I don’t have internet"
- Lanjutkan pembuatan akun lokal sampai windows 11 siap digunakan.